. Taylor Swift Raih Penghargaan Musik Tertinggi - seerem

Taylor Swift Raih Penghargaan Musik Tertinggi

Taylor Swift
Penghargaan TCA
Zona malam, Los Angeles: Ajang penghargaan tahunan Teen Choice Wards (TCA) 2011 akan digelar 10 hari lagi, namun Taylor Swift sudah menggondol satu piala. Penyanyi berusia 21 tahun itu dikabarkan akan menerima penghargaan tertinggi TCA, Ultimate Choice Award, berkat karya-karyanya di dunia musik.

Penyanyi country kelahiran Pennsylvania, AS, itu mengikuti jejak Justin Timberlake, Britney Spears, Reese Witherspoon, Sarah Michelle Gellar, Venus Williams, dan Serena Williams, yang juga membawa pulang penghargaan tersebut pada tahun-tahun sebelumnya. Swift akan menerima piala itu pada malam penghargaan yang digelar Ahad, 7 Agustus, mendatang.

Selain itu, Swift juga memperoleh sederet nominasi penghargaan lainnya seperti Choice Music: Tour, Break-Up Song, Country Artist Female, Country Track, Love Song, dan Female Artist. Dalam nominasi terakhir itu, ia akan bersaing dengan Adele, Lady Gaga, Katy Perry, dan Rihanna.


Jangan lupa di like gan....

Dinda 28 Jul, 2011


--
Source: http://zonamalam.blogspot.com/2011/07/taylor-swift-raih-penghargaan-musik.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com


0 komentar:

Posting Komentar